Mar 13, 2015

Dr Oz Tips Atasi Gigi Sensitif dan Ngilu

drozindonesiatranstv.blogspot.com - Pernahkah anda merasakan gigi terasa ngilu dan sensitif ? Jika ya, gigi yang ngilu merupakan pertanda dari salah satu gigi anda sensitif. Gigi yang ngilu adalah kebiasaan yang sering terjadi pada sebagian masyarakat kita dan dari sekitar 7 orang biasanya akan ada 1 orang yang mengalami gigi sensitif atau ditandai gigi ngilu.

Dalam istilah medis, gigi yang ngilu disebut juga dengan sebutan "hipersensitif dentin". Biasanya hal ini dialami pada usia dewasa, dan terjadi pada satu gigi atau bisa juga lebih. Yang menyebabkan terjadinya gigi sensitif yaitu dentin yang terbuka dan ini akan mengakibatkan makanan dan juga minuman yang bersentuhan dengan gigi akan mengganggu syaraf gigi dan ini akan timbul gigi sensitif. Baca juga Dr OZ Tentang Kesehatan Gigi dan Mulut

Makanan dan Minuman Penyebab Gigi Sensitif

Beberapa makanan yang memicu terjadinya gigi sensitif adalah makanan atau juga minuman dingin, makanan panas, ataupun juga makanan asam dan juga manis. Pada lapisan dentin dan ini terletak pada lapisan bawah email gigi, penyebabnya dipengaruhi oleh hal-hal seperti erosi, atrisi, dan juga abrasi dan ini disebabkan oleh pola makan, pemakaian gigi yang buruk, dan juga proses bruxism.
Bruxism adalah kondisi ketika saat tidur gigi rahang atas dan juga rahang bawah digesek-gesekkan pada saat anda tidur yang tidak kita sadari.

Selain itu menyikat gigi yang salah juga bisa menyebabkan gigi sensitif. 

Berikut ini adalah Tips Atasi Gigi Sensitif

Ilustrasi Gigi Ngilu dan Sensitif

  1. Menggunakan pasta gigi khusus sensitif. Kandungan dalam pasta gigi sensitif seperti potassium citrate, kemudian sodium monofluorophospate, dan juga hydroxyapatite (HAP) bisa mengatasi rasa gigi ngilu lebih cepat sekitar 30 detik. Nah pada artikel sebelumnya juga membahas Tips Gigi Putih dan Sehat
  2. Hindari makanan dan juga minuman yang mengandung soda dan juga mempunyai sifat asam.
  3. Jangan suka membiasakan makan dan minuman yang bisa menyebabkan gigi sensitif dan di  tahan lama didalam mulut. Contoh yang paling mudah adalah seperti menahan minum soda atau kopi. Bisa juga menghisap asam atau jeruk dalam waktu yang lama, karena hal ini bisa mengakibatkan erosi pada gigi dan ini memicu gigi yang sensitif.
  4. Pakailah sikat gigi yang mempunyai ukuran ujung kepala kecil dan membulat. Untuk arah menyikat gigi lakukan menyikat dengan cara dari gusi ke gigi dengan intensitas tekanan yang ringan. Hal ini bertujuan agar tidak terjadi penurunan gusi dan juga gigi sensitif.
  5. Jangan lagi melakukan kebiasaan seperti menggesekkan gigi atas dan juga gigi bawah (bruxism). Karena ini juga akan membuat gigi makin bertambah parah. Jika kebiasaan buruk bruxism ini tidak bisa anda kontrol, maka anda bisa minta pada dokter gigi untuk dibuatkan "night guard" agar gigi anda terlindungi dari gesekkan gigi atas dan gigi bawah.
  6. Jangan menyikat gigi setelah anda makan bersifat asam dan bersoda, minimalnya lakukan menyikat gigi setelah interval jeda waktu sekitar 1 jam setelah makan.

Jika kondisi gigi sensitif yang anda alami tidak kunjung membaik, maka sebaiknya segeralah anda konsultasikan lebih lanjut dengan dokter spesialis gigi terdekat dikota anda. Terimakasih anda telah membaca artikel

Dr Oz Tips Atasi Gigi Sensitif dan Ngilu