Tips Menghilangkan Jerawat Secara Alami
Sebelum saya menerangkan lebih jauh tentang tips hilangkan jerawat ini, saya akan menjelaskan lebih dahulu tentang jerawat. Menurut wikipedia, jerawat adalah keadaan kondisi pori2 kulit kita mengalami tersumbat yang kemudian pori pori yang tersumbat itu meradang dan akhirnya menimbulkan kantung nanah. Nah, kantung nanah inilah yang biasa kita sebut dengan jerawat.Penyebab Munculnya Jerawat
Ada beberapa faktor yang bisa memicu penyebab timbulnya jerawat, diantaranya adalah terjadinya perubahan hormon yang memicu timbulnya overload kelenjar minyak pada kulit. Terjadinya perubahan hormon ini biasanya terjadi ketika pada saat menjelang haid atau menstruasi, stress, pada saat hamil, bisa juga karena mengkonsumsi pil KB. Penyebab jerawat juga bisa dikarenakan sel kulit yang telah mati, bisa karena bakteri, dan juga alergi terhadap kosmetik.Tipe dan Jenis Jenis Jerawat
Tahukah Anda, jerawat dapat dibagi menjadi 3 jenis tipe- Pertama, Komedo. Pada jenis jerawat ini merupakan suatu keadaan pori kulit yang mengalami sumbatan. Pori pori ini bisa mengalami terbuka atau tertutup. Jika pori pori ini terbuka maka komedo yang terbukan ini akan menghasilkan pori pori yang besar dan hitam, istilahnya komedo terbuka ini disebut blackhead. Jika komedo tertutup maka akan menghasilkan kondisi kulit seperti ada tonjolan putih kecil.
- Kedua, Jerawat Biasa. Jerawat ini disebabkan oleh infeksi dari bakteri propionibacterium acne. Asal mula bakteri ini menginfeksi wajah kita bisa saja berasal dari peralatan make up seperti kuas make up atau waslap, handphone, jari telapak tangan.
- Ketiga, Jerawat Batu. dalam bahasa ilmiah jerawat batu ini adalah cystic acne. Ciri dari jerawat batu ini adalah bentuk jerawat yang dominan besar besar, juga memperlihatkan peradangan pada jerawat. Penderita jerawat batu biasanya mempunyai kerabat atau keluarga dekat yang memiliki riwayat jerawat batu juga. Nah penyebab dari jerawat batu adalah karena kelenjar minyak pada pori pori yang terlalu banyak. pertumbuhan sel kulit tidak normal karena sel kulit tidak bisa dengan cepat berganti kulit dari kulit mati dengan kulit baru.
Tips Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami
Berikut ini adalah bahan bahan alami yang bisa anda gunakan untuk menghilangkan jerawat secara alami tanpa efek samping.Cara Menghilangkan Jerawat Memakai Putih Telur
Tips yang sangat sederhana yaitu dengan cara kita gunakan putih telur kemudian kocok sebentar dan oles secara merata pada wajah kemudian diamkan sekitar 15 menitCara Menghilangkan Jerawat Memakai Pasta Gigi
Tips mudah untuk atasi jerawat berikutnya secara alami adalah dengan menggunakan pasta gigi. Harap diperhatikan, gunakan pasta gigi yang berbentuk pasta, jangan yang bentuk gel ya. disarankan menggunakan pasta gigi seperti pepsodent, jangan yang model gel kayak close up. Cara menggunakannya adalah dioleskan pada bagian yang berjerawat ketika menjelang mau tidur.Cara Menghilangkan Jerawat Memakai Buah Tomat
Tomat merupakan buah yang kaya akan vitamin c. Cara menggunakannya adalah dengan membelah tomat menjadi dua bagian kemudian oleskan secara merata ke seluruh wajah yang berjerawat. diamkan sekitar 15 menitan sampai 1 jam yang kemudian bilas dengan air bersih. Nah untuk sisa irisan tomat tadi yang tidak terpakai digunakan cobalah anda makan untuk pengobatan secara alami dari dalam tubuh.Cara Menghilangkan Jerawat Memakai daun Lidah Buaya
Cara mudah berikutnya adalah Anda bisa gunakan daun lidah buaya untuk mengatasi jerawat yang membandel pada wajah anda. Caranya adalah dengan mengoleskan daun lidah buaya yang sebelumnya sudah dipotong potong menjadi beberapa bagian di kupas kulit luarnya. Cara ini bisa diulangi tiap pagi dan sore hingga sampai tiga hari, maka hasilnya jerawat anda akan mengering dan terkelupas.Nah, sudah tau kan cara menghilangkan jerawat secara alami. Yuk kita SHARE agar teman teman yang lain bisa tertolong dengan artikel ini.