Apr 30, 2015

Dr. OZ Tips Cara Mencegah dan Mengobati Batu Ginjal

Dr. OZ Tips Cara Mencegah dan Mengobati Batu Ginjal - Pada tiap tahunnya, angka kenaikan penyakit batu ginjal cukup signifikan dan ini berkisar antara 500.000 orang. Biasanya penyakit ginjal akan mengenai lebih sering pada pria. Rentang usia yang terjadi sekitar 30 tahun hingga 50 tahun keatas.



Penyakit ginjal banyak terjadi pada masyarakat perkotaan. Batu ginjal bisa disebabkan oleh karena adanya masalah pada ginjal, bisa juga masalah pada saluran ginjal atau kandung kemih dalam hal ini saluran di sekitar kandung kemih mengalami masalah.

Batu ginjal bisa tercipta kembali sesudah diluar karenakan oleh aliran dari darah menuju ginjal mempunyai kandungan senyawa. Oleh karena adanya beberapa faktor yang menjadi pencetus, maka senyawa ini akan terkumpul didalam urin dan akhirnya terbentuklah kristal. Ketika dalam kondisi seperti ini biasanya penderita belum akan mengalami rasa sakit atau gejala lainnya. Tetapi, dengan berjalannya waktu maka lambat laun kristal yang menumpuk akan banyak dan akan berubah menjadi butiran batu padat dan inilah yang biasa kita sebut sebagai batu ginjal.

Bentuk dan ukuran batu ginjal beragam, ada batu ginjal berukuran kecil dan yang besar dengan besar sekitar 5 cm. Bahan dasar dari batu ginjal umumnya adalah kalsium, tetapi ada juga batu ginjal yang kandungannya terbuat dari asam urat, mengandung magnesium, amonium, kandungan fosfat dan lain sebagainya.

Baca juga : Dr. OZ Indonesia Penyakit Ginjal, Gejala, Ciri-ciri dan Obatnya

Penyakit batu ginjal terkadang tidak mempunyai gejala atau timbul keluhan seperti rasa sakit saat kencing atau lainnya. Namun biasanya gejala yang paling umum dan biasa terjadi adalah pinggang terasa sakit, nyeri dan juga pegal-pegal. Untuk rasa sakit yang kadang sangat nyeri itu biasanya kalau batu ginjal sudah merusak pada jaringan ataupun terbawanya batu pada saluran urin dan menyumbat saluran ini sehingga efeknya akan luar biasa sakit dan menyebabkan sangat sulit buang air kecil atau kencing sakit.

Solusi Pengobatan Batu Ginjal

Cara Mencegah dan Mengobati Batu Ginjal

Cara Mencegah dan Mengobati Batu Ginjal

Terjadinya batu ginjal membutuhkan proses yang lama dan tidak dalam waktu yang singkat. Batu ginjal yang masih kecil tidak menimbulkan gejala yang serius, kemudian untuk penyumbatan dan juga infeksi biasanya tidaklah diperlukan pengobatan. Solusi untuk atasi batu ginjal yang masih kecil adalah dengan rajin banyak minum karena ini akan mampu mendongkrak terbentuknya air kemih dan bisa membersihkan serta membuang batu ginjal.

Namun jika batu ginjal tersebut kondisinya sudah besar, pengobatan harus dilakukan dengan jalan operasi. Prosedur operasi batu ginjal yang dilakukan adalah dengan operasi laser batu ginjal atau istilahnya Litotripsi dengan cara memecah batu menggunakan sinar laser. Untuk solusi obat herbal batu ginjal disarankan yang mempunyai sifat sebagai diuretik, yaitu yang akan mengakibatkan jumlah keluarnya air seni lebih rutin dan sering.

Cara mengatasi batu ginjal yang paling bagus adalah tidak cuma menghancurkan dan mengeluarkan batu ginjal tersebut, namun ampuh juga untuk meredakan rasa nyeri dan juga yang bisa mencegah terjadinya pembentukan dari batu ginjal. Untuk itulah saran saya bagi anda yang saat ini terkena batu ginjal untuk sering minum air putih minimalnya 8 gelas setiap harinya. Agar ini bisa mengencerkan zat-zat yang bisa menumpuk dan membentuknya kembali batu ginjal.

Rutin olahraga merupakan solusi yang bagus untuk masalah batu ginjal ini selain tentunya makan makanan dengan kandungan gizi yang baik. Karena kita tahu ginjal mempunyai tugas yang luar biasa untuk menetralkan dan menyaring zat beracun kedalam tubuh. Nah kalau kita kurang minum maka kinerja ginjal akan semakin berat. Minum air putihnya juga jangan langsung berlebihan, bertahap saja karena kalau berlebihan bisa buruk juga efeknya. Terimakasih sudah membaca artikel Dr. OZ Tips Cara Mencegah dan Mengobati Batu Ginjal.

Baca juga : Tips Merawat Ginjal Agar Sehat Selalu